Jumat, 15 September 2023

PRESS RELEASE PEMIMPI OUTDOOR 2023

 


Telah terlaksana Pemimpi Outdoor Prodi Pendidikan IPS Tahun 2023. Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari di tanggal 9-10 September 2023 dan dilaksanakan secara offline dan bertempat di Pinus Nglimut, Desa Gonoharjo. 

Makrab pemimpi merupakan salah satu program kerja Hima Pendidikan Ips yang bertujuan untuk mengakrabkan mahasiswa baru Prodi Pendidikan IPS kepada teman-temannya.
Pengakraban mahasiswa baru Pendidikan IPS dapat dijadikan sebagai suatu tempat bagi mahasiswa baru mengenal perkuliahan dan teman-teman lainya. 

Makrab pemimpi ini di isi dengan kegiatan observasi 6 ilmu sosial, pentas seni antar mahasiswa baru, outbond, serta pengukuhan yang dilakukan oleh Koordinator Prodi Pendidikan IPS. Dari adanya Kegiatan tersebut diharapkan mahasiswa baru 2023 dapat lebih mengenal teman-teman nya, saling bekerjasama, dan melatih kedisiplinan mahasiswa baru prodi Pendidikan IPS tahun 2023





Ig: pemimpi.pips
Fb: Pendidikan ips unnes
Twitter: pips_unnes
Web: himapips.ukm.ac.id
e-mail: himapipsunnes@gmail.com
#kabinetcakradharma

PRESS RELEASE PEMIMPI INDOOR 2023

                      

Telah terlaksana Pemimpi Indoor Prodi Pendidikan IPS Tahun 2023. Kegiatan ini berlangsung di tanggal 3 September 2023 dan dilaksanakan secara offline di ruang C7 FISIP UNNES. 

Makrab pemimpi merupakan salah satu program kerja Hima Pendidikan IPS yang bertujuan untuk memperkenalkan Prodi Pendidikan IPS kepada mahasiswa baru Prodi Pendidikan IPS tahun 2023.

Acara Pemimpi Indoor ini mencakup beberapa kegiatan yang bertujuan untuk mengenalkan lingkungan kampus khususnya pada lingkup Prodi Pendidikan IPS.


Pemimpi Indoor di awali dengan sambutan dari dekan FISIP Dr. Arif Purnomo, S.Pd., SS., M.Pd., dan pembukaan acara oleh Koordinator Prodi Pendidikan IPS Dr. Muh. Soleh,M.Pd. Sebelum memulai acara inti, dilaksanakan sesi foto bersama dosen dan mahasiswa baru 2023    
Kemudian acara selanjutnya di isi dengan pengenalan dosen Prodi Pendidikan IPS dan pengenalan prodi oleh bapak Yadi Suryadi, M.Pd. Selajutnya di isi dengan materi perkuliahan dan manajemen oleh Ketua Hima Rizqullah Sufi, selanjutnya pengenalan organisasi yang ada di lingkungan kampus serta bso yang ada di Hima Pendidikan IPS disertai penampilan vidio pengenalan Hima Prodi Pendidikan IPS yang sudah terlaksana. Kegiatan penutup yaitu pengenalan ALMAPIPSI oleh Triana Wijayanti.

Ig: pemimpi.pips
Fb: Pendidikan ips unnes
Twitter: pips_unnes
Web: himapips.ukm.ac.id
e-mail: himapipsunnes@gmail.com
#kabinetcakradharma